Pimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Patuh Toba 2022 Simalungun, AKBP Nikolas Dedi Arifianto: Tertib berlalulintas menyelamatkan anak bangsa

    Pimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Patuh Toba 2022 Simalungun, AKBP Nikolas Dedi Arifianto: Tertib berlalulintas menyelamatkan anak bangsa
    Kegiatan Apel Gelar Pasukan Operasi Patuh Toba 2022 Polres Simalungun

    SIMALUNGUN - Operasi Patuh Toba 2022 Polres Simalungun resmi digelar mulai hari ini, Senin (13/6) selama 14 hari ke depan. Apel gelar pasukan dipimpin langsung Kapolres Simalungun Akbp Nicolas Dedy Arifianto, S.H., S.I.K., M.H., di Mako Polres Simalungun.

    Dalam sambutannya, Dedy membacakan amanat dari Kapolda Sumatera Utara Irjen. Pol. Drs. R. Z. Panca Putra S., M.Si., Dedy menuturkan dalam operasi kali ini terdapat perbedaan dengan sebelumnya.

    316

    "Bahwa kita tidak menitikberatkan kepada operasi yang dilaksanakan secara stasioner di jalan maupun mengejar target 'menangkap' melakukan penindakan kepada pelanggar sebanyak-banyaknya, tidak, " ujar Dedy dalam sambutannya.

    Menurut Dedy, dalam operasi kali ini jajaran polisi lalu lintas akan dibantu dengan teknologi Electronic Traffic Law Enforcement (ETLE). Sehingga kepada anggota yang berada di lapangan hanya memberikan teguran kepada pelanggar.

    "Jadi kepada seluruh jajaran yang melaksanakan operasi ini kita menitikberatkan kepada kegiatan edukasi dan preventif. Kegiatan penegakan hukum akan kita laksanakan melalui kegiatan elektronik, " jelas dia.

    Dedy mengungkapkan, operasi kali ini lebih ditujukan untuk meminimalisir angka kecelakaan dengan tingkat fatalitas yang tinggi. Lebih ditekankan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat dalam berlalu lintas.

    "Tujuan utama Operasi Patuh yang dilakukan tahun 2022 ini adalah untuk memberikan perlindungan, pelayanan, dan kita tidak ingin terjadi aset aset bangsa harus kehilangan nyawa di tengah jalan, " kata dia.

    "Oleh karena itu, kepedulian dari kita semua petugas operasi patuh betul-betul ditingkatkan betul-betul bisa dikomunikasikan apa tujuan operasi kita ini, " pungkasnya.

    Tampak hadir dalam pelaksanan kegiatan Apel Gelar Pasukan Operasi Patuh Toba 2022 Polres Simalungun ▪︎ Kapolres Simalungun Akbp Nicolas Dedy Arifianto, S.H., S.I.K., M.H., Wakapolres Simalungun Kompol Efianto, SH., Kabag Ren Polres Simalungun Akbp  P. Sihombing., Kabag Sumda Polres Simalungun Kompol Joner Purba., dan Kabag Log Kompol Gering Damanik, SH.

    Kemudian, seluruh Kapolsek Sejajaran Polres Simalungun., Kasat Narkoba Polres Simalungun Akp Adi Haryono, SH., Kasat Samapta Polres Simalungun Akp P. Butar-butar, SH., Kasat Binmas Polres Simalungun Akp Hengky B. Siahaan, SH.,

    Juga hadir, Kasat Intelkam Polres Simalungun Iptu Teguh., Kasat Tahti Polres Simalungun Iptu M.Nasib., Kanit Regident Sat Lantas Polres Simalungun Ipda Ramadhan Siregar, SH., Paurkes Polres Simalungun dr. Siro Venesia Banjarnaor.

    Undangan dari Instasi Pemkab.Simalungun yang hadir mengikuti Kegiatan Sekda Pemkab Simalungun Drs. Esron Sinaga, M. Si., Mewakili DENPOM I/1 Pematangsiantar Kapten S. Sembiring., Kasi Lalin Dishub Simalungun Sediaman., Perwakilan Jasa Raharja Akbar Atas Aji. (rel)

    simalungun sumut
    Amry Pasaribu

    Amry Pasaribu

    Artikel Sebelumnya

    Warga Bandar Siantar Diringkus di Bukit...

    Artikel Berikutnya

    Marak Togel Merk STM di Wilkum Polsek Tanah...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Eks Dirut Pertamina Luhur Budi Djatmiko Ditetapkan Tersangka, Apa Kasusnya?
    Beredar Kabar Surat Permohonan Bantuan Pengawalan Pengamanan Diduga Tidak Diketahui Kepala Kejatisu, Ini Penjelasannya
    Jaga Kesehatan Tubuh, Prajurit Korem 012/TU Laksanakan Olahraga Bersama
    Menteri ATR/BPN Temui Kapolri Untuk Kerjasama Berantas Mafia Tanah Tanpa Toleransi
    Kodim 1710/Mimika Buka Perkemahan Wira Karya Pramuka Saka Wira Kartika TA 2024

    Tags